Dari Paddy’s ke Bondi

Hari ini sedikit melelahkan. Setelah bangun pagi jam 11, saya dan tiga orang teman lainnya langsung menuju dapur untuk sekedar mencari pengganjal perut. Di dapur kami menemukan seonggok nasi sisa semalam. Nasi gorengun menghiasi meja makan kami. 

Selesai makan, kami dihampiri si empunya rumah, Kathy. Dia mengajak kami belanja bahan makanan untuk keperluan seminggu kedepan. Kami mengangguk dan secepat kilat meluncur kedalam mobilnya. Tujuan belanja kami adalah Paddy’s Market yang berlokasi di sekitar 10 menit perjalanan menggunakan mobil dari tempat tinggal kami. 


Paddy’s Market ini merupakan salah satu tujuan belanja primadona bagi sebagian masyarakat Kota Sydney. Karena di pasar yang hampir seluruh penjualnya orang tionghoa inilah pengunjung bisa mendapatkan harga sedikit bersahabat. Bersahabat bagi masyarakat di sekitar sini tentunya. Bagi kita orang Indonesia harganya masih tetap terlalu mahal. Bayangkan saja seikat bayam yang biasa kita beli Rp. 1500-3000 disini dijual $2 atau Rp. 20.000! Dahsyat kan?

Inilah harga sebungkus mentimun
Jam tiga sore kami diajak lagi oleh Kathy bepergian. Kali ini bukan belanja ke pasar lagi tapi melihat pantai yang paling terkenal di Australia, Bondi Beach. Sontak saja kami bahagia setengah mati. Di pantai yang penuh sesak oleh pengunjung ini kami bermandi-mandi ria dan menikmati terjangan ombak. What a lovely day! 

Bondi Beach yang selalu sesak
Bukti kalau sudah ke Bondi Beach

Comments